Pengendalian Cacing Gilig Pada Ayam Pullet

Selasa, 29 Agustus 2023 09:08 Podomoro Feedmill

acing gilig (Nemathelminthes) merupakan salah satu hewan invertebrata yang berbentuk silinder memanjang. Sebagian besar jenis cacing ini hidup sebagai parasit pada tub...

Cacing gilig (Nemathelminthes) merupakan salah satu hewan invertebrata yang berbentuk silinder memanjang. Sebagian besar jenis cacing ini hidup sebagai parasit pada tubuh makhluk hidup.  Nemathelminthes termasuk hewan triploblastik yang memiliki sistem pencernaan berupa usus, kerongkongan, usus, dan mulut. Jenis cacing gilig yang sering ditemukan pada ayam layer yaitu dari spesies Ascaridia galli. Cacing Ascaridia galli merupakan cacing nematoda terbesar pada ayam.

 

 

Ayam pada awal masa pullet (<12 minggu), biasanya sebagian besar kasus cacingan didominasi oleh infeksi cacing gilig. Hal ini terutama terjadi pada ayam yang dipelihara dalam kandang postal karena terjadi kontak antara ayam sehat dengan litter terkontaminasi feses yang kemungkinan mengandung telur cacing.

 

Siklus Hidup Cacing Gilig

 

Siklus Hidup Cacing Gilig Terjadi Secara Langsung Yaitu :

1. Ayam yang terinfeksi cacing mengeluarkan telur cacing bersama feses

2.  Telur cacing akan berkembang selama ±14 hari menjadi telur infektif di lingkungan.

3. Telur tersebut akan termakan oleh ayam lain dan berkembang menjadi cacing dewasa di dalam usus ayam selama ±45 hari.

 

Siklus hidup cacing gilig ini tidak membutuhkan inang antara atau vektor, sehingga penularannya hanya terjadi melalui ransum, air minum, litter/ sekam atau bahan lain yang tercemar oleh feses yang mengandung telur infektif (mengandung embrio larva yang siap berkembang) dari cacing gilig.

 

Pengendalian Cacing Gilig

 

Berikan obat cacing pada 1 bulan pertama sebelum pindah kandang, kemudian diulang tiap beberapa bulan. Obat yang bisa diberikan untuk membasmi cacing gilig dapat menggunakan Vermixon Sirop dengan aplikasi lewat air minum. 

 

Pada saat aplikasi lewat air minum, ayam harus dipuasakan 2 jam sebelum pemberian. Hal ini bertujuan agar ayam dapat langsung minum pada saat diberikan Vermixon Sirop yang telah dicampurkan ke dalam air minum.