5 Negara Penghasil Jagung Terbesar Di Dunia

Senin, 18 September 2023 10:09 Podomoro Feedmill

Jagung merupakan komoditas pertanian strategis masa depan penghasil karbohidrat. Permintaan jagung baik untuk pangan maupun pakan terus meningkat seiring peningkatan populasi global. Posisi jagung sebagai pangan strategis antara lain karena jagung adalah salah satu komoditas pertanian stimulator inflasi.

  

Departemen Pertanian AS (USDA) dalam proyeksi terbaru (World Agricultural Supply and Demand Estimates/ WASDE) memproyeksikan, produksi jagung global tahun 2022/2023 melonjak jadi 1,17 miliar ton.

 

Negara terbesar penggahasil jagung antara lain :

 

1. Amerika Serikat 

 

Amerika Serikat merupakan negara produsen terbesar di dunia yang memprodusi jagung. Produksi jagung mencapai 354,19 juta metrik ton, ekspor jagung 57,79 juta metrik ton dab jagung untuk konsumsi 304,81 juta metrik ton.

 

2. China

 

China merupakan negara ke dua produsen jagung terbesar setelah Amerika Serikat. Produksi jagung di tiongkok mencapai 274 juta metrik ton, ekspor jagung 47 juta metrik ton dan konsumsi mencapai 77 juta metrik ton.

 

3. Brazil

 

Brazil merupakan negara terbesar ke 3 setelah amerika serikat dan tiongkok dalam produksi jagung. Sebagian besar jagung digunakan untuk pasar pakan ternak dan ekspor.  Produksi jagung mencapai 136 juta metrik ton, ekspor 47 juta metrik ton, dan konsumsi sebanyak 77 juta metrik ton.

 

4. Uni eropa

 

Uni eropa negara ke 4 produsen jagung terbesar di dunia. Produksinya mencapai 58.8 juta metrik ton, ekspor 77.4 juta metrik ton dan konsumsi sebanyak 14 juta metrik ton.

 

5. Argentina

 

Argentina adalah produsen jagung ke 5 terbesar di dunia. Konsumsi jagung di argentina biasanya digunakan untuk pakan ternak, bahan baku etanol dan ekspor. Produksi jagung mencapai 55 juta metriks ton, ekspor 41 juta metrik ton dan konsumsi 14 metrik ton.

Jagung merupakan komoditas pertanian strategis masa depan penghasil karbohidrat. Permintaan jagung baik untuk pangan maupun pakan terus meningkat seiring peningkatan.....
Bagikan :